Rapat Koordinasi Persiapan Penetapan Pasangan Calon dalam Pemilihan Ulang Bupati dan Wakil Bupati Bangka serta Walikota dan Wakil Walikota Pangkalpinang Tahun 2025

#SeperadikPemilih KPU Provinsi Kepulauan Bangka Belitung melaksanakan Rapat Koordinasi Persiapan Penetapan Pasangan Calon dalam Pemilihan Ulang Bupati dan Wakil Bupati Bangka serta Walikota dan Wakil Walikota Pangkalpinang Tahun 2025. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bagian dari tahapan krusial dalam memastikan pelaksanaan Pilkada ulang berjalan sesuai regulasi dan prinsip demokrasi. (20/7)

Rapat ini dihadiri langsung oleh Anggota KPU RI, Idham Holik, yang memberikan arahan strategis terkait teknis dan regulasi penetapan pasangan calon. Dalam sambutannya, Idham menekankan pentingnya transparansi, profesionalitas, serta integritas penyelenggara dalam setiap tahapan Pilkada, termasuk dalam proses penetapan pasangan calon.

“Penetapan pasangan calon bukan hanya proses administratif, tetapi juga bagian dari penegakan prinsip demokrasi yang harus dijalankan secara cermat dan bertanggung jawab,” ujar Idham Holik.

Turut hadir dalam rapat ini jajaran KPU Provinsi dan KPU Kabupaten/Kota terkait.

Ketua KPU Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Husin, menyampaikan bahwa rakor ini menjadi forum penting untuk menyamakan persepsi dan mematangkan kesiapan menjelang penetapan calon kepala daerah yang akan digelar sesuai jadwal tahapan.

“Koordinasi dan komunikasi yang baik dengan seluruh pihak menjadi kunci suksesnya tahapan Pilkada, khususnya dalam konteks pemilihan ulang ini,” ujar Husin.

Rapat koordinasi ini diharapkan dapat memperkuat sinergi antar lembaga serta memastikan seluruh proses Pilkada berjalan sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku.


#KPUBabel #KPUMelayani 

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Dilihat 176 Kali.