Berita Terkini

81

PENTINGNYA MEMBANGUN SUASANA KERJA YANG POSITIF MELALUI KEGIATAN APEL PAGI

#SeperadikPemilih KPU Provinsi Kepulauan Bangka Belitung melaksanakan apel pagi rutin di halaman kantor KPU Babel. Apel kali ini dipimpin oleh Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan SDM, Deni, yang bertindak sebagai pembina apel. (13/10) Dalam arahannya, Deni menyampaikan pentingnya membangun suasana kerja yang positif melalui kegiatan apel pagi sebagai bagian dari upaya memperkuat kedisiplinan, komunikasi, dan semangat kebersamaan di lingkungan sekretariat KPU Babel. Lebih lanjut, Deni memberikan apresiasi kepada seluruh jajaran sekretariat atas kinerja dan keikhlasan dalam mendukung serta memfasilitasi pelaksanaan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) SDM KPU yang berlangsung dengan lancar. Ia menilai keberhasilan tersebut menjadi cerminan dari kekompakan dan profesionalisme tim kerja KPU Babel. “Saya menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh tim yang telah bekerja keras dalam mempersiapkan dan menyukseskan Rakornas SDM. Ini bukti nyata bahwa sinergi dan komitmen bersama dapat menghasilkan capaian yang baik,” tambahnya. Apel pagi ditutup dengan doa bersama serta pesan agar seluruh jajaran KPU Babel terus berupaya menjaga integritas dan semangat kerja dalam melaksanakan tugas-tugas penyelenggaraan pemilu dan pilkada di wilayah Kepulauan Bangka Belitung. #KPUBabel #KPUMelayani 


Selengkapnya
76

KPU BABEL HADIRI PENUTUPAN RAKOR DAN SINERGI SDM KPU DALAM RANGKA PENGUATAN KELEMBAGAAN

#SeperadikPemilih KPU Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menghadiri penutupan Rapat Koordinasi dan Sinergi Sumber Daya Manusia (SDM) KPU dalam rangka Penguatan Kelembagaan yang berlangsung di Pangkalpinang, Sabtu (11/10/2025). Kegiatan tersebut ditutup oleh Anggota KPU RI, Parsadaan Harahap, yang menegaskan bahwa penguatan kelembagaan KPU melalui rekomendasi dan solusi dari hasil rakor diharapkan dapat menumbuhkan optimisme terhadap perbaikan kelembagaan KPU di masa depan. “Rekomendasi yang dihasilkan dari rakor ini merupakan poin substantif yang akan dipertimbangkan dalam mencari solusi untuk penguatan kelembagaan KPU yang implementatif,” ujar Parsadaan. Sebelumnya, peserta rakor mengikuti pemaparan materi. Selain itu, kegiatan juga diisi dengan Forum Group Discussion (FGD) daftar inventarisasi masalah serta pengarahan oleh Kepala Biro SDM KPU RI, Yuli Hertaty. Melalui kegiatan ini, KPU Babel berharap hasil pembahasan dan rekomendasi yang dihasilkan dapat menjadi landasan untuk memperkuat kapasitas kelembagaan, meningkatkan kualitas SDM, serta memperkokoh koordinasi kelembagaan di seluruh tingkatan penyelenggara pemilu. #KPUBabel #KPUMelayani 


Selengkapnya
72

KPU RI DAN KPU BABEL PERKUAT KELEMBAGAAN BADAN ADHOC DI KPU KABUPATEN BANGKA

#SeperadikPemilih KPU Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mendampingi Ketua Divisi Sumber Daya Manusia, Organisasi, Pendidikan dan Pelatihan serta Penelitian dan Pengembangan KPU RI, Parsadaan Harahap, dalam kegiatan penguatan kelembagaan badan adhoc pada Pemilihan Ulang di KPU Kabupaten Bangka. Dalam arahannya, Parsadaan Harahap menyampaikan apresiasi kepada jajaran PPK dan PPS atas kerja keras, profesionalisme, dan dedikasi tinggi dalam menjalankan tugas penyelenggaraan pemilihan. “Badan adhoc memiliki peran penting sebagai tulang punggung penyelenggara pemilu. Profesionalisme, dedikasi, dan tanggung jawab yang ditunjukkan rekan-rekan menjadi cerminan kualitas penyelenggara yang menjaga marwah demokrasi,” ujar Parsadaan. Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Anggota KPU Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Yuli Restuwardi, Hartati, dan Muslim Ansori, serta dari ULP Penilaian Kompetensi dan Pengembangan SDM Unpad, John Fresly, yang turut memberikan penguatan terkait peningkatan kapasitas sumber daya manusia penyelenggara pemilu. Selain itu, hadir Ketua, Anggota, dan jajaran Sekretariat KPU Kabupaten Bangka, bersama PPK dan PPS sebagai badan adhoc yang menjadi ujung tombak pelaksanaan tahapan pemilihan di lapangan. Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya KPU untuk terus memperkuat kapasitas kelembagaan dan kualitas SDM penyelenggara, demi mewujudkan pemilu dan pilkada yang berintegritas, profesional, serta dipercaya publik #KPUBabel #KPUMelayani 


Selengkapnya
88

KPU RI & KPU BABEL APRESIASI KERJA BADAN ADHOC PADA PEMILIHAN ULANG DI PANGKALPINANG

#SeperadikPemilih KPU Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mendampingi Ketua Divisi SDM, Organisasi, Diklat dan Litbang KPU RI, Parsadaan Harahap, dalam kegiatan penguatan kelembagaan badan adhoc di Kota Pangkalpinang. Dalam kesempatan ini, Parsadaan menyampaikan apresiasi langsung kepada PPK dan PPS atas kinerja maksimal, fokus, dan profesional dalam menyukseskan Pilkada Ulang di Pangkalpinang. Parsadaan berpesan agar badan adhoc terus menjaga kualitas, kredibilitas, dan semangat pengabdian, karena menjadi penyelenggara pemilu adalah amanah besar yang lahir dari proses panjang dan tanggung jawab penuh waktu. “Berbanggalah karena pernah menjadi bagian dari keluarga besar KPU, tulang punggung demokrasi Indonesia,” ujarnya. Sementara itu, Ketua KPU Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Husin, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan rasa bangga kepada seluruh jajaran badan adhoc yang telah menunjukkan kinerja luar biasa. “Keberhasilan Pilkada Ulang di Pangkalpinang menjadi bukti nyata komitmen dan profesionalisme penyelenggara di lapangan. Kami berterima kasih atas dedikasi, kerja keras, dan loyalitas rekan-rekan PPK dan PPS,” ujar Husin. Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Anggota KPU Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Yuli Restuwardi, Hartati, dan Muslim Ansori, serta Sekretaris KPU Babel, Muchtaruddin. Hadir pula Ketua, Anggota, dan jajaran Sekretariat KPU Kota Pangkalpinang, bersama PPK dan PPS sebagai badan adhoc yang menjadi garda terdepan penyelenggaraan pemilihan ulang di Kota Pangkalpinang. #KPUBabel #KPUMelayani 


Selengkapnya
48

KPU RI DAN KPU SE-INDONESIA BERSINERGI DI BANGKA BELITUNG UNTUK MEMPERKUAT KELEMBAGAAN PEMILU

#SeperadikPemilih KPU Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menjadi tuan rumah Rapat Koordinasi dan Sinergi SDM KPU dalam Rangka Penguatan Kelembagaan yang dihadiri jajaran KPU se-Indonesia. Kegiatan dibuka oleh Ketua KPU RI, Mochammad Afifuddin, didampingi Anggota KPU Parsadaan Harahap, Idham Holik, dan Yulianto Sudrajat Drajat. Dalam arahannya, Afifuddin menyampaikan bahwa KPU telah berhasil melaksanakan tugas konstitusional pada Pemilu dan Pilkada Serentak 2024. Ia menegaskan bahwa KPU memaknai pemilu bukan sekadar perebutan kekuasaan, tetapi juga sebagai tugas kemanusiaan untuk menjaga kehidupan sosial masyarakat. Anggota KPU RI Idham Holik menekankan pentingnya penguatan visi, misi, dan profesionalisme penyelenggara pemilu di seluruh jajaran KPU, sementara Yulianto Sudrajat Drajat mendorong inovasi kelembagaan melalui peningkatan literasi demokrasi. Parsadaan Harahap menambahkan bahwa Rakornas ini menjadi langkah memperkuat kualitas SDM sebagai penjaga integritas demokrasi. Sebagai tuan rumah, Ketua KPU Babel Husin menyampaikan apresiasi atas kepercayaan yang diberikan. “Kami bangga menjadi tuan rumah Rakornas ini. Semoga menjadi momentum memperkuat sinergi kelembagaan dan meningkatkan kapasitas SDM KPU untuk menghadapi tantangan demokrasi ke depan,” ujar Husin. Kegiatan diikuti jajaran KPU Provinsi se-Indonesia yang membidangi divisi SDM serta pejabat sekretariat terkait. #KPUBabel #KPUMelayani


Selengkapnya
94

Rekapitulasi Pemutakhiran Daftar Pemilih Berkelanjutan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Triwulan III Tahun 2025

#SeperadikPemilih berikut infografis Rekapitulasi Pemutakhiran Daftar Pemilih Berkelanjutan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Triwulan III Tahun 2025. Langkah berkelanjutan ini menjadi bagian dari komitmen KPU untuk mewujudkan daftar pemilih yang valid, mutakhir, dan akurat demi Pemilu dan Pilkada yang berkualitas. #KPUBabel #KPUMelayani 


Selengkapnya